Minggu, 31 Maret 2013

Cara Termudah Membuat Kue Tart Ulang Tahun Coklat Kacang Special


Kue Tart Coklat Ulang Tahun

Cara Membuat Kue Tart Ulang Tahun Coklat Kacang Special – Setiap hari dalam setahun, pasti ada saja yang merayakan hari ulang tahun yang pastinya sangat special. Kue ulang tahun adalah sesuatu yang tentunya jarang sekali tertinggal dalam perayaan ulang tahun. Dan pastinya tidak akan special jika hanya membeli Kue Ulang Tahun yang sudah jadi, lalu bagaimana cara membuatnya? Berikut ini adalah Cara Termudah Membuat Kue Tart Ulang Tahun Coklat Kacang Special yang bisa anda coba dengan mudah. Berikut resepnya.

Bahan-bahan membuat Kue Tart Ulang Tahun :
  • 250 gr putih telur
  • ½ sdt garam
  • 1 ½ sdt emulsifier (SP/TBM)
  • 150 gr gula pasir
  • 50 gr kacang tanah tumbuk kasar
  • 125 gr tepung terigu dengan kandungan protein rendah
  • 25 gr bubuk cokelat 
  • ½ sdt baking powder
  • 50 ml susu cair
  • 30 gr margarin, lelehkan
  • ½ sdt pasta cokelat 

Bahan-bahan untuk Olesan Kue Tart Ulang Tahun :
  • 150 gr mentega putih
  • 25 gr margarin
  • 150 gr susu kental manis putih
  • 50 gr selai kacang creamy
  • 100 gr cokelat masak, dilelehkan

Cara Membuat Kue Tart Ulang Tahun Coklat Kacang special :
  1. Cake : kocoklah putih telur, emulsifier kue dan garam hingga setengah mengembang. Tambahkanlah gula pasir sedikit demi sedikit sambil dikocok hingga mengembang.
  2. Masukkanlah kacang tanah bubuk kasar. Aduk-aduk hingga rata. Lalu tambahkan gula, bubuk cokelat,tepung terigu, serta baking powder sambil diayak dan diaduk hingga rata bergantian dengan menambahan susu cair.
  3. Kemudian masukkanlah margarin yang telah dilelehkan serta pasta cokelat sedikit demi sedikit sambil terus diaduk perlahan-lahan.
  4. Tuangkan adonan ke dalam loyang dengan diameter 20 cm, dengan tinggi 7 cm, alasi loyang dengan menggunakan kertas roti tanpa diolesi dengan margarin.
  5. Kukuslah selama 20 menit dengan menggunakan api sedang hingga adonan menjadi matang. Selanjutnya dinginkanlah.
  6. Bahan Olesan: kocoklah mentega putih serta margarin sampai berwarna putih. Lalu masukkan susu putih kental manis. Kocoklah hingga rata. lalu tambahkan selai kacang dan cokelat masak yang telah dilelehkan. Lalu kocoklah hingga rata.
  7. Ratakan bahan olesan ke seluruh permukaan kue. Oleskan dengan menggunakan olesan kue atau kuas. Lalu Hiasilah kue dengan sisa olesan serta bahan-bahan lain agar hasil kue terlihat lebih cantik dan special.


Mudah sekali bukan cara membuat kue tart ulang tahunnya? selamat mencoba dan berkreasi.
Untuk cara membuat Kue yang lain anda bisa melihat resep cara membuatnya di Manfaat Kopi Bagi Kesehatan Tubuh Serta Dampak NegatifnyaCara Membuat Kue Ulang Tahun Mudah Dan Sederhana.

Sabtu, 30 Maret 2013

Resep Martabak Tahu Mini

Resep Martabak Tahu Mini - Resep Martabak Tahu Mini Berbicara mengenai Makanan yang satu ini tentu akan menjadi topik yang sangat menarik sekali Yang mana kami telah Beberapa kali Membahas Varian Dari Makanan Martabak Tahu mini Yakni Resep Martabak Telur, Martabak Manis, Bagai mana untuk anda Pembaca blog Aneka Kue Lebaran Sudahkah anda mencoba untuk memperaktekanya di Rumah pada Waktu Yang lalu.? Jika Iya anda pernah mencoba untuk membuatnya, tentu untuk Resep Martabak Tahu Mini ini anda tidak akan menemukan Kesulitan yang berarti, karena Jika anda bisa membuat Martabak dengan Varian lain, sudah barang tentu anda bisa membuat Resep Martabak Tahu Mini ini Pula. Nah martabak biasanya dengan Mudah dapat kita jumpai di Pinggir Jalan yang mana Biasanya para Penjual Martabak Selalu Menjualnya pada saat Malam tiba, dan Bisa di Katakan hampir di Seluruh Kota yang ada di Indonesia pasti dapat dengan mudah pula kita bisa menjumpainya, sehingga ketika kita ingin memakan Martabak ini Kita Cukup membelinya saja di Penjual pada Malam hari, Namun Untuk anda pembaca setia blog Aneka Macam Resep ini tentu akan memilih untuk membuat sendiri Martabak Karena Untuk membuat sendiri adalah merupakan salah satu Kebagaan dan Kepuasan Tersendiri, Apa lagi Resep Martabak Tahu Mini ini Cukup Jarang menjualnya, Karena rata-rata Orang menjualnya adalah Martbak Manis, Martabak Keju dan Sejenisnya, Sekarang Bagai mana apakah anda tertarik untuk mencoba untuk memperaktakan Resep Martabak Tahu Mini  ini di Rumah Nantinnya.?
Bahan Bahan untuk memperaktekan artikel Resep Martabak Tahu Mini ini tergolong Cukup mudah ya untuk di Dapatkan di pasar tradisional maupun di Super Market, Mini Market dan Warung tempat bisanya anda Belanja kebutuhan Sehari-hari, Mari untuk anda Yang tertarik untuk memperaktekan artikel Resep Martabak Tahu Mini ini kita baca artikel ini sampai Tuntas dengan membaca setiap Instruksi yang coba kami tulis kan di Artikel ini.

Selain itu Resep Martabak Tahu Mini ini juga kami berikan untuk melengkapi Resep sebelumnya yang pernah kami bagikan pada kesempatan yang lalu, Yang tentu saja telah di Coba dengan Hasil yang memuaskan oleh teman-teman pembaca setia blog Aneka kue Lebaran ini yakni Resep Masakan Sambal Teri Kacang Tanah. Baiklah untuk yang sudah tak sabar ingin segera Mencoba Resep Martabak Tahu Mini ini mari kita langsung saja melihat Bahan-bahan dan Cara Membuat Martabak Tahu Mini di Bawah ini.

Resep Martabak Tahu

Resep Martabak Tahu Mini


Bahan Martabak Tahu Mini :

  • 5 lembar kulit lumpia, siap beli
  • 3 buah tahu putih
  • 1 batang daun bawang, iris tipis
  • 2 butir bawang merah, haluskan
  • 3 siung bawang putih, haluskan
  • Lada bubuk dan garam secukupnya
  • Minyak untuk menggoreng

Cara Membuat Martabak Tahu Mini :

  1. Hancurkan tahu, campurkan bawang putih, bawang merah, serta garam dan lada hingga tercampur rata.
  2. Ambil selembar kulit lumpia, isi dengan adonan tahu lalu lipat menyerupai bentuk amplop
  3. panaskan minyak goreng, masukkan martabak tahu. goreng hingga berwarna kekuning-kuningan
  4. Sajikan panas-panas


Nah kami Rasa Resep Martabak Tahu Mini ini Cukup sampai di Sini dahulu, Karena apa yang kami berikan sepertinya sudah Cukup Jelas ya, Namun jika anda masih mempunyai pertanyaan seputar Resep Martabak Tahu Mini ini silahkan saja tinggalakan pertanyaan anda melalui kotak komentar di Bawah yang telah kami sediakan khusus untuk anda smua, Nah Akhir Kata Dari Saya Selamat Mencoba Resep Martabak Tahu Mini ini, semoga anda Berhasil.

Jumat, 29 Maret 2013

Manfaat Kopi Bagi Kesehatan Tubuh Serta Dampak Negatifnya



Banyak sekali manfaat yang ditemukan dari kopi untuk kesehatan, meskipun banyak orang terkadang beranggapan jika kopi termasuk jenis minuman yang sangat tidak sehat. Jika anda termasuk dalam orang yang berfikir demikian berarti anda perlu membaca artikel penting ini. Namun memang benar mengkonsumsi kopi secara berlebihan sangat tidak dianjurkan karena tidak baik bagi kesehatan bahkan semua minuman atau makanan yang baikpun tidak baik jika dikonsumsi secara berlebihan.

Kopi yang dikonsumsi sesuai takaran atau atau jika dikonsumsi dengan aturan yang benar (meski tidak ada aturan mengkonsumsi kopi), akan di dapat manfaat yang begiru besar terhadap kesehatan bagi tubuh anda. Dari penelitian berbagai ahli, antioksidan yang terkandung di dalam kopi sangat diperlukan oleh tubuh untuk mencegah pengaruh buruk dari radikal bebas. Nah berikut adalah beberapa manfaat kopi bagi kesehatan tubuh manusia serta dampak negatifnya.

Menurunkan Resiko Diabetes
Asam klorogenat yang terkandung di dalam kopi mampu menghambat penyerapan gula berlebih di        dalam saluran pencernaan. Berbagai penelitian para ahli juga telah membuktikan bahwa mengkonsumsi atau meminum kopi mampu menurunkan hingga 50% dari resiko diabetes. Selain asam klorogenat merupakan zat yang berperan sangat penting dalam pembentukan insulin.

Mengurangi Resiko Serangan Stroke
Sebuah penelitian melalui studi kasus terhadap sejumlah wanita telah menunjukkan bahwa wanita yang mengkonsumsi kopi dalam standar konsumsi yang baik ternyata lebih rendah resikonya terhadap serangan stroke dari yang tidak mengkonsumsi kopi. Hal itu didukung dengan hasil penelitian lain di Finlandia membenarkan hasil studi kasus tersebut.

Mencegah Kanker
Kandungan antioksidan yang cukup tinggi yang ditemukan dalam kopi mampu mencegah tumbuhnya berbagai jenis kanker. Sebuah penelitian yang dilakukan di Jepang terhadap sejumlah wanita menunjukkan bahwa wanita yang mengkonsumsi minuman kopi 2 cangkir dalam sehari beresiko 25% lebih rendah terhadap serangan kanker usus besar.

Mengurangi Resiko Liver
Kopi juga sudah teruji mampu mencegah sirosis hati dan beberapa penyakit hati lainnya. Hal ini di kerenakan tingginya kandungan antioksidan serta kandungan kafein dalam setiap biji kopi.

Dampak Negatif Mengkonsumsi Kopi Dengan Berlebihan

Diantara sekian banyak manfaat kopi bagi kesehatan bukan berarti mengkonsumsi kopi bisa seenaknya saja atau tidak ada batasan, seperti yang sudah ditulis di atas mengkonsumsi kopi dalam jumlah atau takaran yang berlebihan justru akan dapat memicu berbagai macam jenis pernyakit. Beberapa jenis pernyakit tersebut antara lain adalah insomnia, jantung berdebar, hipertensi yang mampu meningkatkan jantung dan stroke serta masalah kesehatan yang lainnya.

Kandungan kefein yang cukup tinggi pada kopi sangat tidak dianjurkan bagi ibu-ibu hamil mengkonsumsi kopi hal ini dapat menyebabkan keguguran pada janin.
Demikian beberapa hal yang berkaitan dengan manfaat dan dampak buruk dalam kopi. Semoga bermanfaat.

Rabu, 27 Maret 2013

Cara Membuat Kue Putri Kandis Khas Jambi Paling Mantap


Kue Kandis Khas Jambi

Kue Putri kandis  merupakan kue tradisional khas Jambi yang merupakan salah satu jenis kue yang biasa dan mudah ditemukan pada perayaan adat atau acara-acara penting yang lain, misalnya acara antar belanjo yang merupakan budaya Jambi. Sejarah serta asal-usul kue Putri Kandis ini memang tidak terlalu banyak sumber yang jelas. Pembuat kue di Jambi Seberang Kota hanya mewarisi resep kue Putri Kandis ini turun temurun dari nenek moyangnya. Dan pada saat ini cuma beberapa saja dari para pembuat kue yang benar-benar terampil dalam membuatnya. Nah jika anda tertarik untuk belajar membuat atau ingin melestarikan kue warisan ini silahkan simak resep Cara Membuat Kue Putri Kandis Khas Jambi Paling Mantap.

Bahan-bahan I Kue Putri Kandis :
  • 15 kuning telur
  • 125 gram gula pasir
  • ¼ sendok teh vanilla
  • 50 ml susu kental manis
  • 50 gram margarine, dikocok hingga lembut
  • 1 ½ sendok makan tepung terigu
  • 175 ml santan dari parutan 1 butir kelapa
  • 2 sendok makan cokelat bubuk

Bahan-bahan II Kue Putri Kandis :
  • 5 putih telur
  • 100 gram gula pasir
  • 50 ml air daun suji
  • 100 ml susu kental manis
  • 1 sendok makan tepung terigu
  • 50 gram margarine dikocok hingga lembut
  • 75 ml santan dari parutan ½ butir kelapa

Cara Membuat Kue Putri Kandis Khas Jambi :
  1. Buat bahan I : Kocok kuning telur beserta gula hingga lembut, tambahkan susu kental manis sambil terus dikocok hingga rata.
  2. Masukkan tepung terigu, santan serta margarine secara bergantian sambil diaduk rata.
  3. Bagilah adonan dua bagian, salah satu bagiannya ditambah coklat bubuk dan biarkan sisanya berwarna putih.
  4. Buat bahan II : Kocok putih telur sampai setengah mengembang, tambahkan gula sambil terus dikocok hingga mengembang.
  5. Masukkan air daun suji, susu kental manis, margarine teping terigu sambil dikocok rata.
  6. Siapkan loyang persegi dengan ukuran 18 cm, olesi dengan margarine dan berilah alas menggunakan kertas roti. Lalu panggang adonan yang sudah jadi masing-masing 200 gram setiap lapis bergantian hingga kecoklatan dengan api atas.
  7. Setelah semua adonan habis dipanggang api atas, panggang lagi dengan api bawah selama 30 menit dengan suhu 1600C.
  8. Angkatlah setelah dingin lalu potong-potong dan sajikan.
Nah selamat mencoba dan bekreasi.

Cara Membuat Kue Lemper Isi Tuna Suwir Paling Enak


Lemper Isi Tuna Suwir

Lemper adalah sejenis makanan tradisional  dibuat dari ketan kukus dan biasanya di isi cincangan daging ayam atau sapi atau biasa juga diisi abon dan dibungkus dengan daun pisang. Kue Lemper sendiri hingga saat ini masih cukup populer dikalangan masyarakat di Indonesia. Biasanya jenis Kue ini disajikan saat ada acara-acara non formal keluarga seperti arisan keluarga dan lain sebagainya. Namun selain itu lemper juga bisa ditemukan dalam acara adat terutama di daerah Jawa. Penganan jenis lemper juga masih banyak ditemukan di pasar-pasar tradisional sebagai jajanan yang laris. Nah berikut adalah Cara Membuat Kue Lemper Isi Tuna Suwir Paling Enak. Yuk simak saja resepnya yang berkut ini.

Bahan-bahan Lemper :
  • 250 gram ketan
  • 250 ml santan kental hasil parutan 1 butir kelapa
  • 2 lembar daun salam
  • 1 batang serai dimemarkan
  • ½ sendok teh garam

Bahan Isian Lemper :
  • 250 gram ikan tuna kukus di suwir-suwir
  • 1 lembar daun salam
  • 3 lembar daun jeruk
  • 1 lembar daun pandan, sobek-sobek
  • 1 batang serai dimemarkan
  • 30 lembar daun kemangi
  • 200 ml santan hasil parutan ½ butir kelapa
  • 1 sendok teh garam
  • ½ sendok teh merica bubuk
  • 1 sendok teh gula pasir
  • 2 sendok makan minyak goreng

Bahan-bahan bumbu yang dihaluskan :
  • 3 cabe merah besar
  • 8 cabe rawit merah
  • 5 siung bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 5 butir kemiri disangrai
  • 1 sendok teh garam

Bahan pembungkus :
  • Daun pisang secukupnya

Cara Membuat Kue Lemper Isi tuna Suwir Paling Enak :
  1. Ketan direndam selama 2 jam, lalu cucilah hingga bersih, dan tiriskan selanjutnya dikukus selama 15 menit, angkat.
  2. Rebuslah santan bersama daun salam, garam serta serai, masukkan ketan yang telah dikukus dan aroni hingga seluruh santan meresap ke dalam ketan, angkat ketan lalu kukus ketang hingga matang dan angkat kembali.
  3. Membuat Isian : Panaskan minyak tumislah bumbu yang telah dihaluskan hingga harum, selanjutnya masukkan suwiran tuna, pandan, daun jeruk, daun salam, serta serai. Tuangkan santan dan masaklah hingga matang dan santan habis terserap, tambahkan daun kemangi lalu aduk hingga rata dan angkat.
  4. Siapkan cetakan lemper, olesilah dengan minyak atau lapisi cetakan dengan plastik yang bersih. Tuangkan setengah bagian ketan, ratakan lalu tuang bahan isian, ratakan dan tutup dengan setengah sisa ketan lalu padatkan. Ambil selembar daun pisang dengan ukuran yang sesuai dan bungkus bentuk lontong, kunci dengan lidi di masing-masing ujungnya, olesilah lemper dengan menggunakan minyak dan panggang hingga daunnya hangus, angkat dan sajikan hangat.
Anda suka? Selamat mencoba dan berkreasi.

Selasa, 26 Maret 2013

Cara Membuat Rawon Istimewa Pasti enak dan Mantap


Rawon Istimewa

Rawon atau sering juga disebut nasi rawon karena penyajiannya selalu bersama nasi dan pelengkap lain, adalah sebuahmenu masakan yang berupa sup daging dengan bumbu yang sangat khas karena adanya penggunaan buah kluwek dalam membuatnya. Rawon sendiri meskipun sangat dikenal sebagai menu makanan khas Jawa Timur (seperti Surabaya), akan tetapi dikenal juga oleh masyarakat di Jawa Tengah bagian timur ( seperti daerah Surakarta).

Daging yang digunakan untuk membuat rawon umumnya adalah daging sapi yang dipotong kecil-kecil. Bumbu supnya yang sangat khas masakan Indonesia, yaitu campuran bahan-bahan seperti bawang merah, bawang putih, lengkuas (laos), ketumbar, serai, kunyit/kunir, cabe, buah kluwek, garam, serta minyak nabati. Semua bahan tersebut (kecuali serai dan lengkuas) dihaluskan. Warna gelap khas sup rawon dihasilkan dari buah kluwek. Nah resep yang akan dibagikan kali ini adalah Cara Membuat Rawon Istimewa Pasti enak dan Mantap.

Bahan-bahan rawon :
  • 500 gram dinging rawon (biasanya daging sapi)
  • 5 daun bawang, di iris/cincang halus
  • 6 siung bawang merah, iris halus
  • 2 liter air
  • 5 lembar daun jeruk
  • 2 batang serai
  • 1 sendok teh garam
  • ½ sendok teh gula
  • Minyak Goreng secukupnya

Bumbu-bumbu yang dihaluskan :
  • 1 ½ sendok teh merica bulat
  • 2 sendok teh ketumbar
  • 3 siung bawang putih
  • 3 cm jahe
  • 4 cm kunyit
  • 3 cm lengkuas
  • 2 mata asam Jawa
  • 5 buah kluwek hitam yang manis dan gurih

Bahan untuk membuat sambal :
  • 3 buah cabe merah
  • 2 siung bawang merah
  • 1 sendok terasi goreng
  • ½ sendok teh garam
  • 1 sendok th gula
  • 100 gram tauge pendek

Cara Membuat Rawon Daging Sapi :
  1. Rebus daging hingga empuk, selanjutnya angkat dan potong-potong.
  2. Masukkan kembali daging yang sudah dipotong-potong ke dalam kaldu, masukkan pula serai, daun bawang, daun jeruk, gula serta garam, kecilkan apinya,
  3. Tumislah bawang merah hingga harum, masukkan bumbu yang telah dihaluskan sebelumnya, tumislah hingga harum dan matang, lalu masukkan kedalam rebusan daging.
  4. Masaklah hingga bumbu meresap dan matang.
  5. Membuat Sambal :
  6. Gorenglah cabe dan bawang merah kemudian haluskan dengan garam, gula dan terasi.
  7. Jika sudah cukup halus masukkan tauge pendek mentah, aduk rata.
  8. Hidangkan rawon dan sambal tauge serta empal daging goreng, telur asin dan kerupuk udang.

 Hmmm.... hidangan yang mantap bukan? Selamat mencoba dan berkreasi.




Cara Membuat Sup Iga Kambing Pasti Pas dan Mantap


Sup Iga Kambing Istimewa

Sup atau disebut juga sop merupakan jenis masakan berkuah terbuat dari kaldu yang hasil rebusan daging di air yang mendidih, dan selanjutnya dikasih bumbu-bumbu serta bahan-bahan lain sebagai penambah rasa. Bahan-bahannya yang terdiri dari daging, kacang-kacangan, atau sayur direbus sampai menjadi sari. Secara tradisional, sup dibagi menjadi dua kelompok: sup jernih dan sup kental. Nah Resep Kali ini akan dibagikan Cara Membuat Sup Iga Kambing Pasti Pas dan Mantap.

Bahan-bahan :
  • 500 gram iga kambing, dipotong-potong
  • 2 sendok teh air jeruk limau
  • 2 lembar daun salam
  • 2 batang serai, memarkan
  • 5 butir cengkih
  • 1 cm batang kayu manis
  • 5 sendok makan bawang goreng
  • 2 liter air
  • 2 sendok makan untuk menumis
  • 2 sendok makan minyak samin

Bumbu-bumbu yang dihaluskan :
  • 2 siung bawang putih
  • 8 siung bawang merah
  • 2 sendok teh merica
  • 1 sendok teh pala
  • 1 ½ sendok makan garam

Bahan untuk membuat acarm :
  • 100 gram ketimun, potong-potong kotak 1 cm, buanglah bijinya
  • 100 gram wortel, potong kotak 1 cm
  • ¼ sendok teh cuka
  • ½ sendok teh gula pasir
  • ¼ sendok teh garam

Cara Membuat Soup Iga Kambing :
  1. Aduk campuran iga kambing dengan cairan jeruk limau, lalu diamkan selama 15 menit.
  2. Didihkan air selanjutnya masukkan iga kambing yang sudah dicampur dengan cairan jeruk. Tambahkan cengkih, kayu manis, daun salam serta serai.
  3. Tumislah bumbu-bumbu yang sudah dihaluskan sebelumnya hingga harum, lalu masukkan ke dalam rebusan iga kambing.
  4. Saat masih panas tuangkan ke dalam mangkuk, berikanlah minyak samin dan bawang goreng.
  5. Membuat acar : Aduklah bahan acar lalu diamkan selama 1 jam.
  6. Sajikan dengan bahan pelengkap Sup.
Nah resep sudah selaesai, selamat mencoba dan berkreasi.



Minggu, 24 Maret 2013

Cara Membuat Kue Pepe Lapis Istimewa Khas Betawi


Kue Pepe

Kue Pepe dengan tekstur lembut dan warna yan menarik tentunya sangat cocok dinikmati bersama segelas kopi. Kue pepe khas betawi ini memang dilihat dari bentuknya yang berlapis-lapis dengan kombinasi warna yang cantik hingga saat ini memang masih sangat digemari. Tidak jauh beda seperti kue lapis tepung beras atau tepung sagu yang lain kue ini khas karena rasanya yang manis dan lengket. Pengolahannya pun sama dikukus. Nah daripada panjang lebar segera saja disimak resep yang satu ini Cara Membuat Kue Pepe Lapis Istimewa Khas Betawi.

Bahan-bahan Kue Pepe :
  • 250 gram tepung sagu
  • 100 gram tepung beras
  • 250 gram gula pasir
  • ½ sendok teh vanilli
  • ½ sendok teh garam
  • 800 ml santan hasil parutan dari 2 butir kelapa
  • Minyak goreng untuk memoles
  • Pewarna menurut selera

Cara Membuat Kue Pepe Lapis :
  1. Cairkan dengan menggunakan 50 ml santan, 50 gram tepung sagu.
  2. Tuangkan 200 ml santan yang sudah dididihkan terlebih dahulu tambahkan gula sambil di aduk hingga rata.
  3. Campurkan tepung sagu yang tersisa dengan vanilli, tepung beras dan garam.
  4. Tuangkan santan ke dalam adonan sagu yang sudah dingin sambil diuleni dan tuangi dengan sisa santan sedikit demi sedikit hingga adonan menjadi licin.
  5. Bagi adonan sesuai selera untuk diberikan pewarna makanan.
  6. Siapkan loyang dengan ukuran 20 x 20 cm, olesi permukaannya dengan minyak goreng.
  7. Tuangkan ± 6 sendok makan adonan putih lalu kukus selama 5 menit.
  8. Tuangkan ± 6 sendok makan adonan warna lain lalu kukus lagi selama 5 menit, begitu seterusnya hingga adonan habis.
  9. Kukuslah kembali hingga matang.
  10. Potonglah kue dengan pisau yang dilapisi dengan daun pisang atau plastik yang bersih agar tidak lengket setelah kue pepe didinginkan sebelumnya.

Demikian resep cara membuat kue pepe istimewa. Selamat mencoba dan berkreasi.

Resep Masakan Sambal Teri Kacang Tanah

Resep Masakan Sambal Teri Kacang Tanah - Resep Masakan Sambal Teri Kacang Tanah Jika di tanya apa salah satu makanan pelengkap yang Paling Kamu suka, Maka dengan cepat kami dari blog Aneka Kue Lebaran akan menjawab Masakan Sambal Teri Kacang Tanah ini adalah salah satu makanan Fafoit saya, Rasanya tidak lengkap jika di meja makan tidak ada Masakan Sambal Teri Kacang tanah ini, Makanan pelengkap ini sangatlah di Gemari oleh berbagai kalangan mulai dari kalangan bawah hingga kalangan atas tidak perduli Tua Atau pun muda semua tetap menyukai Masakan Sambal Teri ini, apa lagi makanan ini jika di simpan di tempat yang tertutup seperti Toples akan bertahan lama dan kerenyahanya tidak akan berkurang sedikit pun sama seperti pertama membuatnya, nah inilah salah satu alasan banyak orang yang menggemari masakan yang satu ini, lalu bgai mana kah dengan anda apakah anda tertarik untuk memperaktekan artikel Resep Masakan Sambal Teri Kacang Tanah ini nantinya di Rumah, Terutama untuk memperaktekan artikel ini sangatlah mudah dan simple sehingga banyak orang yang tertarik untuk membautnya sendiri di Rumah.
Berbicara mengenai Bahan Bahan untuk memperaktekan artikel Resep Masakan Sambal Teri Kacang Tanah ini tergolong cukup mudah di daptakan, Anda tidak perlu repot-repot pergi jauh-jauh ke Pasar Tradisional, karena anda juga bisa menemukan Bahan Bahan Untuk membuat Masakan ini di Warung-warung terdekat di mana biasanaya anda belanja kebutuhan sehari-hari, tidak memakan waktu yang cukup lama, Sepertinya Masakan ini cocok untuk anda yang hanya sedikit mempunyai waktu luang di Dapur, Karena sekali masak bisa untuk berhari-hari tanpa mengurangi rasa dari Masakan ini dari awal, Nah maka dari itu Anda juga wajib untuk mencoba Resep Masakan Sambal Teri Kacang Tanah ini di rumah jika nantinya anda tak mau repot-repot memasak lagi untuk satu harian Full, Sekarang untuk anda yang tertarik untuk membuat makanan ini mari kita membaca artikel Resep Masakan Sambal Teri Kacang Tanah ini sampai Tuntas.

Selain itu Resep Masakan Sambal Teri Kacang Tanah ini juga kami berikan untuk melengkapi resep sebelumnya yang pernah kami berikan pada ksempatan yang lalu yakni Resep Masakan Aceh Gulai Telur Ikan, Nah sekarang mari untuk anda yang sudah tak sabar ingin mencoba Resep Masakan Sambal Teri Kacang Tanah ini mari langsung saja kita melihat bahan-bahan dan Cara Membuat Masakan Sambal Teri Kacang Tanah di Bawah ini.

Resep Sambal Kacang Teri

Resep Masakan Sambal Teri Kacang Tanah


Bahan Sambal Teri Kacang Tanah:

  • 250 gr kacang tanah,goreng matang,sisihkan
  • 250 gr ikan teri medan,atau teri jangki,goreng dengan minyak sedikit
  • 2 sdm minyak goreng

Bumbu Yang Di Haluskan :

  • 5 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 3 buah cabe merah
  • 5 buah cabe rawit
  • 1 sdt terasi
  • Garam secukupnya

Cara Membuat Sambal Teri Kacang Tanah :

  1. Panaskan minyak goreng,tumis bumbu halus hingga harum. Matikan api dan biarkan bumbu dingin dulu.
  2. Jika bumbu sudah dingin,campurkan teri dan kacang kedalamnya,aduk rata.
  3. Simpan dalam toples.


Bagai mana untuk memperaktekan artikel Resep Masakan Sambal Teri Kacang Tanah ini tidak begitu sulita bukan, bahkan bisa di bilnag cukup mudah dan Simple, saya yakin anda juga bisa membuatnya tanpa menemui banyak keseulitan yang berarti, karena untuk membuatnya tidak perlu repot-repot dan memerlukan banyak waktu.
Bagai mana menurut anda, Jika artikel Resep Masakan Sambal Teri Kacang Tanah ini bermanfaat maka kami sarankan kepada anda untuk membagikan artikel ini kepada teman-teman anda melalui media sosial seperti Facebook dan Juga twitter agar nantinya artikel ini menjadi lebih bermanfaat untuk sesama, saya Ucapkan selamat mencoba memperaktekan Resep Masakan Sambal Teri Kacang Tanah ini semoga anda beruntung.

Jumat, 22 Maret 2013

Cara Membuat Kue Sus Empuk Gurih Istimewa


Kue Sus Istimewa

Kue Sus atau dalam bahasa Belanda soesmerupakan kue degan bentuk bundar dan berongga yang biasanya berisi vla (fla), custard  atupun daging. Biasanya kue sus dengan isian vla atau custard dihidangkan setelah didinginkan di dalam lemari es, hal ini dilakukan karena vla atau custard dengan bahan dasar susu lebih mudah basi. Dalam perkembangannya kue sus mengalami berbagai macam variasi bentuk sehingga kini banyak sekali variasi bentuk yang beraneka jenis tidak mengikuti pakem seperti bentuk awalnya yang bulat. Berikut akan berbagi resep Cara Membuat Kue Sus Empuk Gurih Istimewa.

Bahan-bahan untuk membuatnya :
  • 200 ml susu cair
  • 100 gram margarine
  • 125 gram tepung terigu
  • 4 butir telur
  • ¼ sendok teh garam

Bahan isian Kue Sus :
  • 200 ml susu cair
  • 4 sendok makan gula pasir
  • 3 sendok makan tepung maizena
  • 2 butir kuning telur
  • Rum secukupnya

Cara Membuat Kue Sus Empuk Gurih Istimewa :
  1. Panaskan margarine serta susu hingga margarine menjadi cair, lalu masukkanlah tepung terigu sedikit demi sedikit sambil diaduk hingga rata. Lalu masukkan juga kuning telur satu per satu sambil tetap diaduk dengan menggunakan sendok kayu hingga rata, lalu terakhir masukkan garam.
  2. Dengan menggunakan 2 buah sendok ambilah adonan kira kira sebesar bola pingpong dan susunlah di loyang yang telah diolesi dengan margarine dan taburan tepung. Susunan berjarak kira-kira 2 cm tiap adonan. Pangganglah di dalam oven dengan suhu 2200 C selama 15 menit.
  3. Setelah matang segeralah pindahkan ke loyang yang dingin.
  4. Campurkan semua adonan isi ke dalam panci, masaklah dengan api kecil sambil terus diaduk.
  5. Setelah adonan isi kue sus mendidih matikan api kemudian angkat, lalu diaduk lagi hingga adonan isi dingin.

Notes : 
  • Diharap untuk mengikuti cara-cara diatas untuk hasil yang memuaskan. Sebab memanggang dengan suhu yang kurang panas akan menyebabkan kue tidak bisa mengembang. Memakai bahan air akan menyebabkan kue kering dan kaku, sedangkan dengan bahan susu dihasilkan kue yang lembu dan enak.
  • Adonan isi yang tidak diaduk terus hingga dingin kan menghasilkan fla yang keras.
Demikianlah resep special membuat kue sus, semoga membantu dan bermanfaat. Selamat mencoba dan berkreasi

Cara Membuat Kolak Singkong Grendul Special


Kolak Singkong Grendul

Kolak merupakan makanan ringan penyegar yang biasa dibuat dengan rebusan umbi ubi jalar, buah pisang, biji nangka, atau singkong yang kemudian di tuang kuah manis dan gurih yang dibuat dengan gula merah atau gula kelapa atau gula Jawa dan dicampur dengan santan yang ditambahkan daun pandan sebagai pengharum kuahnya. Dalam penyajiannya biasanya dicampur dengan kolang kaling sebagai bahan tambahan.

Pembuatan kolak relatif sangat mudah dan tidak banyak variasi baik bahan maupun cara membuatnya. Hal ini membuat kolak menjadi sangat populer di seluruh penjuru tanah air.
Pembuatan kolak dan konsumsi kolak meningkat tajam terutama pada sore hari menjelang buka puasa di bulan puasa, hal ini karena kolak sudah sangat terkenal sebagai makanan sekaligus minuman segar yang cocok sebagai menu berbuka puasa.

Dalam artikel kali ini akan dibagikan resep Cara Membuat Kolak Singkong Grendul Special untuk anda. Silahkan simak resepnya sebagai berikut.

Bahan-bahan kolak Singkong :
  • ½ kg singkong, dikupas kulitnya bersihkan lalu parut memanjang
  • 6 sendok makan tepung sagu
  • 1 sendok teh garam
  • 2 sendok makan gula pasir

Bahan-bahan untuk membuat kuah Kolak :
  • 200 gram gula merah/gula jawa, disisir tipis dan lembut
  • 750 ml santan dari hasil parutan 1 butir kelapa
  • ½ sendok teh garam
  • ¼ sendok teh vanilli
  • 2 lembar daun pandan

Cara Membuat Kolak Singkong Grendul Special :
  1. Campurlah singkong, tepung sagu, garam erta gula pasir, lalu aduk-aduk hingga rata.
  2. Ambil sedikit adonan kira-kira 1 sendok teh, bentuklah adonan menjadi bulat.
  3. Didihkan air lalu masukkan bulatan-bulatan singkong yang telah dibentuk. Masaklah hingga bulatan-bulatan singkong mengapung dan matang. Angkat lalu tiriskan bualatan singkong tersebut.
  4. Campur semua bahan untuk membuat kuat, lalu masaklah hingga mendidih. Masukkan bulatan singkong yang tadi dibuat, aduk sebentar hingga rata lalu angkat.
  5. Sajikan hangat atau dingin.

Nah mudah kan membuat kolak singkong grendulnya, semoga membantu dan bermanfaat. Selamat mencoba dan berkreasi.

Cara Membuat Ayam Bakar Rica-rica Khas Manado


Ayam Bakar Rica-Rica

Rica-rica ayam merupakan satu dari sekian banyak jenis makanan khas dari daerah Manado, Sulawesi Utara. Rica sendiri berasal dari kata dalam bahasa Manado yang artinya "cabai" atau "pedas". Rica-rica diolah dengan berbagai macam resep yang berbeda, dan cara memasak yang berbeda pula, namun ke khas-an yang menjadi persamaan dari rica-rica adalah rasa pedasnya. Nasi, bawang goreng serta mentimun adalah bahan tambahan yang selalu setia menemani rica-rica dalm penyajiannya. Berikut adalah Cara Membuat Ayam Bakar Rica-rica Khas Manado.

Bahan-bahan untuk membuat Rica-rica :
  • 1 ekor ayam kampung, bersihkan dan belah menjadi 8 bagian
  • 800 ml air
  • 1 sendok teh garam
  • 1 sendik teh air jeruk nipis
  • 4 sdm minyak untuk menumis
  • 3 cm jahe, dimemarkan
  • 5 lembar daun jeruk

Bumbu Rica-rica :
  • 7 buah cabai merah
  • 10 buah cabai rawit merah
  • 6 siung bawang merah
  • 1 buah tomat merah. Di iris tipis
  • 1 sendok teh merica
  • 1 sendok teh gula pasir
  • Garam secukupnya

 Cara Membuat Ayam Bakar Rica-rica Khas Manado :
  1. Olesi ayam dengan air jeruk nipis serta air garam, diamkan selama 10 menit lalu sisihkan.
  2. Haluskan semua bumbu untuk rica-rica lalu sisihkan
  3. Panaskan minyak, tumislah bumbu-bumbu yang sudah dihaluskan hingga tercium aroma harum bumbu, masukkan daun jeruk, jahe dan ayam. Tambahkan dengan air, tutuplah panci hingga semua bumbu meresap ke dalam daging dan ayam menjadi lunak. Masaklah kira-kira hingga 30 menit lalu angkat.
  4. Bakarlah ayam dengan sesekali diolesi dengan bumbu yang masih tersisa.
  5. Sajikan ayam bakar rica-rica beserta dengan bumbu untuk memasak ayam yang masih tersisa dan nasi yang panas atau hangat.
Nah gampang kan cara membuatnya selamat mencoba dan berkreasi.

Resep Masakan Aceh Gulai Telur Ikan

Resep Masakan Aceh Gulai Telur Ikan - Resep Masakan Aceh Gulai Telur Ikan Dua Hari kita membahas mengenai Resep Kue Maka pada kesempatan kali ini kita akan kembali lagi membahas mengenai Masakan Daerah yang mana Daerah yang akan kita Kunjungi adalah masakan dari Daerah Aceh yang terkenal dengan Kelezatannya yang Bisa di Sejajarkan dengan Masakan padang, Yah Akhir pekan seperti ini memanglah waktu yang sangat pas untuk kita mencoba untuk memperaktekan Berbagai Macam Resep masakan yang ada di blog Aneka Kue Lebaran ini, Nah salah satu yang perlu anda coba untuk hari ini adalah Masakan Gulai Telur Ikan ini nantinya, Gulai Telur ikan merupakan masakan yang sangat banyak di minati oleh banyak kalangan Masyarakat Indonesia, Sehingga untuk menemukan Masakan ini di Rumah makan-rumah makan terdekat yang yang ada di Daerah kita, Sekarang bagai mana apakah anda tertarik untuk mencoba untuk memperaktekan artikel Resep Masakan Aceh Gulai Telur Ikan ini di Rumah nantinya.? Jika anda tertarik untuk memperaktekan Resep Masakan Aceh Gulai Telur Ikan ini di Rumah nantinya Maka kami menyarankan anda untuk membaca artikel ini dengan Seksama agar nantinya anda tidak menemukan banyak kesulitan yang berarti ketika Memperaktekannya di Rumah.
Bahan Bahan untuk memperaktkan Resep Masakan Aceh Gulai Telur Ikan ini juga tergolong cukup mudah untuk di dapatkan di Pasar Pasar Tradisional dan juga kadang bisa juga kita temukan di Warung-warung terdekat dimana biasanya kita belanja sehari hari, Seperti halnya kami yang biasa membeli beraneka Macam Bahan Masakan di Warung tersebut, Bagai Mana apakah pembaca blog Aneka Kue lebaran ini tertarik untuk memperaktekan artikel Resep Masakan Aceh Gulai Telur Ikan ini.?

Resep Masakan Aceh Gulai Telur Ikan ini juga kami berikan untuk melengkapi artikel sebelumnya yang pernah kami berikan pada kesempatan yang lalu yang mana telah di Coba oleh teman-teman blog Aneka Macam Resep dengan hasil yang memuaskan tentunya yakni Resep Cara Membuat Roti Manis Isi. Nah untuk tidak memperpanjang artikel Resep Masakan Aceh Gulai Telur Ikan ini mari langsung saja kita melihat bahan-bahan dan Cara Membuat Masakan Aceh di Bawah ini.

Resep Masakan Aceh

Resep Masakan Aceh Gulai Telur Ikan


Bahan Masakan Aceh :

  • 500 gram telur ikan tongkol/tuna/cakalang
  • 2 butir jeruk nipis, ambil airnya
  • 3 sdm minyak

Bumbu Yang Di Haluskan :

  • 6 butir bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 2 buah cabai merah besar
  • 6 buah cabai merah keriting
  • 3 sdm kelapa parut, sangrai sampai kecokelatan
  • 1 sdt ketumbar
  • ½ sdt jintan
  • ½ sdt adas manis
  • 2 cm jahe
  • 2 cm kunyit
  • 2 sdt garam
  • 1 sdt gula pasir
  • 3 batang serai, memarkan
  • 1 helai daun pandan, simpul
  • 500 ml santan dari ½ butir kelapa
  • 2 tangkai daun salam koja/daun kari (ambil daunnya saja)
  • 2 buah asam sunti

Cara membuat Masakan Aceh :

  1. cuci bersih telur ikan, lalu aduk bersama air perasan jeruk nipis. Diamkan selama 20 menit.
  2. panaskan minyak, tumis bumbu yang dihaluskan bersama serai dan daun pandan sampai harum dan matang. Masukkan telur ikan, aduk sampai berubah warna.
  3. tuang santan, dan beri daun salamkoja/daun kari dan asam sunti. Masak sambil sesekali diaduk sampai telur ikan matang dan kuahnya kental berminyak. Angkat.


Sekian artikel Resep Masakan Aceh Gulai Telur Ikan ini kami berikan untuk anda yang sedang Libur di Akhir pekan, Bagai mana tidak terlalu sulit bukan untuk membuat ataupun memperaktekan artikel Resep Masakan Aceh Gulai Telur Ikan ini, Yah saya Yakin itu apa lagi anda pembaca setia blog ini yang telah mencoba berbagai masakan yang lebih Rumit lagi di bandingkan dengan masakan yang ini.
Jika menurut anda artikel  Resep Masakan Aceh Gulai Telur Ikan ini bermanfaat maka jangan sungkan untuk membagikan artikel ini kepada teman-teman anda melalui media sosial seperti Facebook dan Juga Twitter agar nantinya artikel Resep Masakan Aceh Gulai Telur Ikan bermanfaat untuk sesama.

Manfaat dan Khasiat Daun Pepaya Untuk Kesehatan Tubuh

Manfaat dan Khasiat Daun Pepaya
 
Pepaya (Carica Papaya) sebagai tanaman yang banyak tumbuh di Indonesia mempunyai khasiat yang tidak bisa di anggap enteng, dari buah muda bisa di buat sayur, buah yang sudah masak bisa dimakan segar atau sebagai campuran koktail. Bukan saja dari buahnya yang manis, daun pepaya yang rasanya pahit pun begitu kaya akan manfaat dan khasiat yang luar biasa. Bagi yang suka pahit sayur daun pepaya sangat bisa menjadi makanan favorit, bisa juga dibuat jamu atau obat tradisional dan tentunya lebih banyak lagi manfaat dari daun pepaya yang akan kita bahas dalam artikel kali ini. Nah tanpa harus panjang lebar segera saja kita simak Manfaat dan Khasiat Daun Pepaya Untuk Kesehatan Tubuh.

  1. Sebagai obat Jerawat
Daun pepaya berkhasiat sebagai obat jerawat dengan menggunakannya sebagai masker, cara membuatnya adalah sebagai berikut ambilah daun pepaya tua secukupnya, selanjutnya jemurlah daun pepaya tersebut hingga kering selanjutnya tumbuklah daun kering tersebut hingga halus, berilah sedikit air hingga tumbukan daun tersebut menjadi kental seperti krim masker dikira-kira saja jangan sampai terlalu. Selanjut gunakan sebagai masker dengan mengoleskan ke muka hingga rata menjelang istirahat tidur malam. Lakukan secara rutin hingga jerawat bersih dan wajah kembali bersinar.

  1. Sebagai jamu tradisional penambah nafsu makan
Siapkan daun pepaya secukupnya yang masih segar atau bisa langsung diambil dari pohonnya. Siapkan blender, lalu masukkan daun pepaya segar ke dalam blender, dan blenderlah daun pepaya dengan tambahan air secukupnya atau bisa juga ditambah sedikit garam hingga hancur dan lembut. Setelah selesai diblender saringlah sarinya bisa ditambahkan madu jika diperlukan untuk mengurangi rasa pahit atau bisa langsung diminum begitu saja. Minum lah segera setelah disaring. Rasakan perbedaan nafsu makan yang pasti akan bertambah.

  1. Sebagai pelancar pencernaan
Senyawa karpain adalah senyawa yang terkandung dalam daun pepaya. senyawa karpain tersebut mampu melemahkan dan membunuh mikro organisme jahat yang mengganggu pencernaan dan metabolisme dalam tubuh, sehingga proses metabolisme tubuh akan menjadi lancar karena konsumsi daun pepaya tersebut.

  1. Sebagai obat demam berdarah
Demam berdarah yang diakibatkan oleh gigitan nyamuk mampu diobati atau setidaknya mampu menghambat lebih parahnya penyakit tersebut dengan daun pepaya dengan cara rebus kira-kira lima lembar daun pepaya muda segar dengan ditambahkan air secukupnya kira-kira ½ liter hingga air tersisa seperempat dari takaran semula atau kira-kira tersisa satu gelas. Segeralah minum selagi hangat sampai habis. Minum secara rutin sehari tiga kali, apabila demam masih belum membaik atau bahkan cnderung naik segeralah bawa ke dokter, dan jika demam turun dan kondisi membaik konsultasikan ke dokter untuk lebih mengetahui lebih jauh kesehatan kita, obat ini bisa sebagai alternatif saja. Mudah-mudahan membaik tanpa harus keluar biaya banyak.

  1. Sebagai pereda nyeri saat haid
Daun pepaya sebagai pereda nyeri saat haid sudah digunakan sejak lama oleh para wanita dan mungkin meski sudah banyak produk pabrikan cara ini masih digunakan hingga sekarang. Caranya tidak jauh beda dengan penggunaan sebagai obat atau jamu yang lain hanya saja dengan tambahan yang berbeda, yaitu dengan menyiapkan beberapa lembar daun pepaya dengan ditambahkan asam jawa serta garam secukupnya, dicampur dengan air secukupnya lalu direbus bersamaan. Setelah dingin minumlah ramuan tradisional tersebut hingga habis dan semoga nyeri haid segera hilang.

6.   Sebagai pelunak daging
 
Getah pepaya yang bisa di dapat dari daun (selain dari batang dan buah) ternyata mengandung enzim papain, sejenis protease, yang mapu digunakaan untuk melunakkan daging. Biasanya daging direbus bersama dengan daun pepaya selama beberapa waktu sebelum daging diolah menjadi makanan.

Nah demikian sedikit dari banyak manfaat dan khasiat dari daun pepaya bagi kita semua, semoga informasi tersebut bermanfaat.

Selasa, 19 Maret 2013

Resep Cara Membuat Roti Manis Isi

Resep Cara Membuat Roti Manis Isi - Resep Cara Membuat Roti Manis Isi Setelah Kita Berturut-turut Memposting tentang Resep Masakan yang telah di Uji dan di Coba oleh teman-teman semua pembaca blog Aneka Kue Lebaran ini, Maka pada kesempatan yang indah ini saya akan mencoba untuk berbagi mengenai Resep Kue Yakni Resep Cara Membuat Roti Manis Isi yang mana nantinya jika kita bisa membuat Roti Manis ini sendiri tentu akan mengurangi kita untuk membeli Roti Manis yang di Jual di Pasaran, Karena membuat sendiri Makanan ini adalah suatu Kebahagiaan dan Juga sebagai suatu Kebanggan tersendiri bagi anda pembaca setia blog Aneka kue Lebaran ini, Banyak orang yang ketika ingin mencicipi Roti Manis ini mereka harus membeli dahulu di Super Market, Mini Market atau pun di Warung yang tak jauh dari tempat tinggalnya, Namun Kita harusnya lebih bisa dari itu dong, dengan Membuat sendiri Roti Tawar ini kan Jauh lebih baik, Karena kita bisa menyesuaikan sendiri Seberapa Manis Roti yang akan kita makan nantinya, serta berapa porsi yang ini kita buat, dan Juga seberapa Bersih Makanan yang akan kita makan, Kita akan tau semuanya itu jika kita membuatnya sendiri di Rumah, nah maka dari itu Kami menganjurkan anda untuk bisa membuat sendiri Roti Manis ini, Maka dari itu pada kesempatan kali ini saya mencoba untuk berbagi mengenai Resep Cara Membuat Roti Manis Isi ini kepada teman-teman semua.
Mengenai bahan-bahan untuk memperaktekan artikel Resep Cara Membuat Roti Manis Isi ini tergolong cukup mudah di dapatkan di Toko penjual bahan dasar Kue, atau anda juga bisa mencarinya di Super Market, Mini Market dan Pasar Tradisional, sementara untuk membuat Roti Manis ini tidak lah terlalu sulit, asalkan kita mengetahui bahan-bahan dan Cara Membuat Roti Manis ini yang demi kemudahan akan kami Publikasikan sebentar lagi untuk teman-teman semua pecinta Kue Roti Manis ini.

Selain itu Resep Cara Membuat Roti Manis Isi ini juga kami berikan untuk di jadikan sebagai artikel pelengkap resep sebelumnya yang mana telah di peraktekan oleh teman-teman semua dengan hasil yang Lumayan Baik yakni Resep Martabak Telur Daging Kambing, Nah sekarang mari kita langsung saja melihat bahan-bahan dan Cara Membuat Roti Manis di bawah ini.

Resep Roti Manis

Resep Cara Membuat Roti Manis Isi


Bahan Roti Manis Isi :

  • 500 gram tepung terigu ptrotein tinggi
  • 25 gram susu bubuk
  • 1 bungkus ragi instan
  • 50 gram gula pasir
  • 220 ml air
  • 2 butir telur
  • 75 gram mentega
  • 1 sendok teh garam

Isi Roti Manis Isi :

  • Selai cokelat
  • Selai kacang
  • Selai srikaya

Cara Membuat Roti Manis Isi :

  1. Campur tepung, susu, ragi, gula, dan air, kemudian uleni sampai kalis. Tambahkan mentega dan garam, uleni sampai adonan elastis
  2. Tutup adonan, lalu diamkan selama 30 menit. Kempiskan adonan. Timbang masing-masing adonan roti sebanyak 25 gram
  3. Tipiskan adonan, beri isi lalu bentuk sesuai selera. Diamkan adonan kembali selama 45 menit. Olesi permukaan roti dengan kuning telur yang dicampur susu cair
  4. Panggang dalam oven bersuhu 180 derajat celcius selama 10 menit atau hingga matang


Demikianlah artikel Resep Cara Membuat Roti Manis Isi ini kami berikan untuk anda semua yang sedari tadi telah membaca dengan seksama artikel yang kami berikan ini, Jangan lupa jika anda masih mempunyai pertanyaan seputar artikel Resep Cara Membuat Roti Manis Isi ini silahkan tinggalkan saja pertanyaan anda melalui kotak komentar anda di bawah ini, Yang InsyaAllah jika saya mempunyai waktu tentu akan saya sempatkan untuk menjawabnya.
Selamat Mencoba Resep Cara Membuat Roti Manis Isi ini, semoga anda berhasil membuatnya dengan hasil yang Maksimal.

Senin, 18 Maret 2013

Resep Martabak Telur Daging Kambing

Resep Martabak Telur Daging Kambing - Resep Martabak Telur Daging Kambing Setelah kita Membahas mengenai Masakan yang Tradisional, Masakan Barat dan Yang lainnya Maka kali ini kita akan membahas tuntas mengenai Resep Martabak Telur Daging Kambing yang mudah-mudahan untuk anda pembaca setia blog Aneka Kue Lebaran bisa mencoba membuatnya pada hari ini juga, sehingga apa yang kami bagikan di blog ini akan cepat di manfaatkan oleh teman-teman di Luar sana, Dan tentu saja itu akan membuat saya akan semakin semangat untuk terus memposting mengenai beraneka Resep Masakan Seriap Harinya. Resep Martabak Telur Daging Kambing ini cukup jarang ya Kita jumpai di Penjual martabak, apa lagi di tempat saya yang bisa di katakan Martabak Telur Daging Kambing ini tidak ada yang menjualnya, sehingga ketika ingin menyantap makanan ini, yah mau tak mau kita harus membuatnya sendiri, Lalu bagai mana dengan kota anda, apakah anda bisa menemukannya dengan mudah penjual Martabak Telur Daging Kambing ini.? atau Apakah anda bisa membuatnya sendiri di Rumah.? Nah untuk itulah artikel Resep Martabak Telur Daging Kambing ini hadir ke hadapan Teman-teman semua yang sedang Kebingungan mencari Resep Martabak Telur Daging Kambing yang untuk di sajikan sebagai menu cemilan Keluarga di malam atau pun di Sore hari. Bagai Man apakah anda tertarik untuk memperaktekan artikel Resep Martabak Telur Daging Kambing ini.?
Bahan-bahan untuk memperaktekan artikel Resep Martabak Telur Daging Kambing ini tergolong cukuplah mudah untuk di dapatkan, ada bisa menemukannya di Pasar Tradisional yang saya rasa sudah cukup lengkap menjual Beraneka Bahan-bahan dan Bumbu-bumbu untuk membuat Martabak Telur Daging Kambing ini nantinya, Atau jika anda malas untuk pergi Ke Pasar Tradisional anda juga bisa mencari bahan Bahan Resep Martabak Telur Daging Kambing ini di Super Market terdekat di Daerah anda Tinggal.

Selain itu Resep Martabak Telur Daging Kambing ini juga kami berikan untuk melengkapi Resep sebelumnya yang pernah kami berikan pada kesempatan lalu dan Telah di Coba oleh teman-teman blog Aneka Kue Lebaran dengan Hasil yang memuaskan sehingga tidak mengherankan Berbagai Resepon Yang kami dapatkan, Yakni Resep Masakan Eropa Braise Sauce, Nah untuk sekarang ada baiknya jika kita langsung saja melihat bahan-bahan dan Cara Membuat Martabak Telur Daging Kambing Berikut ini.

Resep Martabak Telur Daging Kambing

Resep Martabak Telur Daging Kambing


Bahan Martabak Telur Daging Kambing :

  • 2 sdm minyak untuk menumis
  • 150 gram daging kambing,cincang kasar
  • 3 butir telur
  • 125 ml air
  • 2 buah cengkih
  • ½ buah paprika merah, potong dadu kecil
  • 2 batang daun bawang, iris halus
  • 1 sdm margarin
  • Kulit lumpia secukupnya

Bumbu Yang Di Haluskan :

  • 2 siung bawang putih
  • 3 butir bawang merah
  • ½ sdt merica
  • ¼ buah pala
  • ½ sdt garam
  • Pelengkap:
  • Acar
  • Saus sambal

Cara Membuat Martabak Telur Daging Kambing :

  1. Panaskan minyak, tumis bumbu halus sampai harum. Masukkan daging kambing, aduk sampai berubah warna. Tuang air, lalu tambahkan cengkih. Masak sampai daging matang dan bumbu meresap. Masukkan paprika dan daun bawang. Aduk sampai layu, angkat.
  2. Campur tumisan daging dengan telur, kocok lepas. Panaskan margarin, lebarkan kulit lumpia, masukkan adonan telur ke atasnya. Selimuti telur dengan kulit lumpia.
  3. Goreng dengan api kecil sampai kuning kecokelatan. Hidangkan dengan acar dan saus sambal.


Sekian artikel Resep Martabak Telur Daging Kambing ini kami berikan untuk anda semua yang telah dengan setia selalu mengunjungi Blog kami ini, Saya percaya Dengan begitu besarnya apresiasi anda terhadap blog kami ini tentu akan semakin besar pula Skill dan Pemahaman memasak anda, sehingga untuk memperaktekan artikel Resep Martabak Telur Daging Kambing ini tidak akan menemui banyak kesulitan yang berarti.
Jika anda masih mempunyai pertanyaan seputar Resep Martabak Telur Daging Kambing ini maka langsung saja tinggalkan pertanyaan anda melalui kotak komentar di bawah, yang telah kami sediakan khusus untuk anda pembaca setia blog Aneka Macam Resep ini, Akhir Kata dari saya, selamat Mencoba Resep Martabak Telur Daging Kambing ini dan semoga anda berhasil membuatnya dengan hasil yang maksimal.