Jumat, 19 Oktober 2012

Resep Masakan Bakwan Sayur

Resep Masakan Bakwan Sayur - Resep Masakan Bakwan Sayur adalah Menu makanan yang menjadi pembahasan Lengkap pada kesempatan kali ini di blog Resmi Aneka Kue Lebaran, Tentunya anda Sebagai pecinta makanan Gorengan akan sangat tertarik untuk mencoba membuat Makanan yang satu ini, Nah lho Bukannya untuk membuat Bakwan Sayur ini tergolong mudah dan Bahannya juga mudah di dapat, jadi tak heran jika banyak orang yang sudah mencobanya dan mendapatkan hasil yang memuaskan. Nah sekarang giliran anda mencobanya di Rumah.

Selain itu Resep Masakan Bakwan Sayur ini juga kami berikan sebagai Resep pelengkap di resep sebelumnya yakni Resep Tahu isi, nah tanpa membuang waktu dan Cerita lagi alangkah baiknya jika kita langsung saja melihat resepnya di Bawah ini.

Resep Maskan Bakwan Sayur

Resep Masakan Bakwan Sayur


Resep Bahan Bakwan Sayuran :

  • 50 gram tauge, siangi
  • 50 gram paprika merah/hijau, iris tipis
  • 50 gram kol, buang bagian kerasnya, iris tipis
  • 100 gram wortel, potong bentuk lidi
  • 2 batang daun bawang, iris halus
  • 2 batang seledri, iris kasar
  • minyak goreng secukupnya

Resep Adonan Tepung (Campur Rata) Bakwan Sayuran :

  • 100 gram tepung terigu
  • 100 gram tepung beras
  • 1 butir telur
  • 200 ml santan dari 1/4 butir kelapa parut

Resep Bumbu Halus Bakwan Sayuran :

  • 5 butir bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 1/2 sdt merica bulat
  • 1/2 ruas jari kunyit bakar
  • garam secukupnya

Cara Membuat Bakwan Sayuran :

  1. Campur adonan tepung dengan bumbu halus, aduk rata dan menjadi adonan lembut. Masukkan sayuran, aduk rata.
  2. Panaskan minyak cukup banyak di atas api sedang, goreng per dua sendok sayuran adonan hingga matang. Angkat dan tiriskan. Hidangkan panas.


Sekian Resep Masakan Bakwan Sayur yang kami berikan, dan jika anda mempunyai pertanyaan mengenai Masakan bakwan sayuran ini silahkan tinggalkan saja pertanyaan anda di Kotak Komentar di Bawah ini, terima Kasih.

Kamis, 18 Oktober 2012

Resep Masakan Tahu Isi

Resep Masakan Tahu Isi - Resep Masakan Tahu Isi yang menjadi pilihan blog Aneka Kue Lebaran untuk memposting artikel pada hari ini, Nah tentunya anda sudah sangat sering mendengar makanan yang satu ini bukan, kata siapa tahu kurang enak, Jika di Olah dengan benar tahu juga akan menjadi Resep makanan yang cukup enak kok, Salah satunya ya Resep Masakan Tahu Isi ini. Sudah lama sebenarnya saya ingin membagikan artikel ini namun baru kali ini kesampaian.

Selain itu juga Resep Masakan Tahu Isi ini juga resep yang menjadi Resep pelengkap di resep sebelumnya yakni Resep Soto Daging Sapi, Baiklah untuk anda yang tertarik ingin segera peraktek mencoba Resep Masakan Tahu Isi ini, silahkan lihat Bahan dan cara pembuatanya berikut ini.

Resep Masakan Tahu Isi

Resep Masakan Tahu Isi


Bahan Resep Tahu Isi :

  • 5 potong tahu
  • 1 butir telur ayam
  • 2 batang daun bawang merah
  • minyak goreng/mentega
  • 5 batang buncis
  • 2 buah wortel
  • 1/4 mangkuk soun

Bumbu Yang Dihaluskan :

  • 3 siung bawang merah
  • 1 siung bawang putih
  • garam secukupnya
  • penyedap rasa secukupnya

Cara Membuat Tahu Isi :

  1. tahu dipotong segitiga, wortel dan buncis dirajang kecil-kecil persegi.
  2. dengan hati-hati tahu dilubangi tengahnya menggunakan sendok kecil, tinggalkan kulitnya kurang lebih 1/2 cm.
  3. bawang merah dan bawang putih ditumis sampai harum kemudian masukkan irisan buncis, wortel, dan soun yang sudah dicuci, tambahkan air sedikit, garam dan penyedap rasa. tunggu sampai layu lalu angkat dan biarkan sampai dingin.
  4. kocoklah telur dan campurkan dengan hasil kerokan tahu(isi tahu) tadi. campurkan dengan sayuran yang telah ditumis dan isikan pada tahu yang telah dikerok (kulit tahu).
  5. boleh dikukus dan digoreng. supaya tidak pecah boleh diberi campuran tepung kanji di sebagian atasnya.


Demikian Resep Masakan Tahu Isi kami berikan untuk anda, selamat mencoba dan semoga saja anda berhasil membuatnya dengan hasil yang memuaskan hati.

Rabu, 17 Oktober 2012

Resep Membuat Soto Daging Sapi Enak

Resep Membuat Soto Daging Sapi Enak - Resep Membuat Soto Daging Sapi Enak yang bisa menemani kesibukan di dapur anda dalam berexperimen untuk membuat aneka Masakan yang berfariasi dengan kreatifitas tinggi yang di miliki oleh anda, tentu akan menjadikan Hari-hari di dapur anda menjadi lebih menyenangkan karena Selalu di Suguhi dengan Resep-resep baru yang bisa anda Praktekan, Untuk mencari resep-resep baru tentunya anda membutuhkan banyak informasi, diantaranya memulai media Internet, Nah salah satu yang membahas mengenai masakan ya blog ini Aneka Kue Lebaran.

Baiklah Kembali Ke topik Resep Membuat Soto Daging Sapi Enak bagi anda yang sudah membaca artikel kami sebelum-sebelumnya tentu anda akan dapat memperaktekan Masakan ini dengan Mudah, Nah Jika pada waktu lalu sudah banyak yang praktek mengenai Resep Opor Ayam, maka kali ini Giliran anda untuk memperaktekan Resep Membuat Soto Daging Sapi Enak berikut ini.

Resep Soto Daging Sapi

Resep Membuat Soto Daging Sapi Enak


Bahan Membuat Soto Daging Sapi  :

  • 500 gram daging sapi
  • 10 siung bawang putih, dicincang halus
  • 1.500 ml air, 3 sendok makan minyak goreng

Bumbu Halus :

  • 1 sendok teh merica,2 1/2 sendok teh garam
  • 1 sendok teh ketumbar

Pelengkap :

  • 100 gram taoge, diseduh
  • 5 sendok makan bawang goreng
  • 100 gram kedelai goreng
  • 2 batang daun seledri, diiris halus

Cara Membuat Soto Daging Sapi :

  1. Tumis bumbu halus dan bawang putih sampai harum kekuningan.
  2. Masukkan daging lalu aduk hingga berubah warna.
  3. Tuang air kemudian rebus sampai daging lunak. Angkat daging lalu iris tipis.
  4. Sajikan panas dengan pelengkap.


Sekian Resep Membuat Soto Daging Sapi Enak yang bisa anda Coba nantinya setelah bahan-bahan sudah tersedia di Dapur anda, selamat Berkreasi.

Selasa, 16 Oktober 2012

Resep Kue Pukis Enak

Resep Kue Pukis Enak - Resep Kue Pukis Enak yang akan menjadi Pembahasan kita pada blog Aneka Kue Lebaran pada Hari yang cerah ini, Nah sudah akarabkan dengan Makanan yang satu ini, yah hampir setiap orang pernah mencicipi makanan yang bertextur lebut ini, Hmmm yang jelas rasanya begitu menggoda deh. Jika biasanya anda waktu akan makan makanan kue pukis ini anda harus membelinya, maka kali ini anda sudah selayaknya mencoba untuk membuat Kue pukis ini sendiri, karena sebentar lagi saya akan memberikan cara cara bikin ataupun cara membuat kue Pukis.

Resep Kue Pukis Enak ini juga menjadi salah satu resep yang akan melengkapi postingan sebelumnya yakni Resep Sate Madura, nah katanya anda sudah penasran dengan Resep Kue Pukis Enak ini, baiklah silahkan saja anda lihat menganai cara pembuatanya di bawah ini.

Resep Kue Pukis

Resep Kue Pukis Enak


Bahan Resep Kue Pukis :

  • 250 gram tepung terigu
  • 1 sdt ragi instan
  • 4 butir telur
  • 250 gram gula pasir
  • 300 ml santan dari ½ butir kelapa
  • 3 sdm margarin, untuk olesan
  • 3 sdm meises
  • 50 gram keju, diparut

Cara Membuat Kue Pukis:

  1. Ayak tepung terigu, lalu campur dengan ragi instan, aduk rata.
  2. Kocok telur dan gula hingga kental dan mengembang.
  3. Masukkan campuran tepung terigu sedikit demi sedikit.
  4. Tambahkan santan, aduk hingga rata.
  5. Diamkan adonan selama 30 menit.
  6. Panaskan cetakan kue pukis, olesi dengan margarin.
  7. Tuangkan adonan ke dalam cetakan kue pukis hingga tiga perempatnya.
  8. Setelah bagian tepi membeku, taburkan meses atau keju. Biarkan hingga matang. A
  9. ngkat dan sajikan dalam keadaan hangat.


Sekian Resep Kue Pukis Enak yang kami berikan, Selamat mencoba dan tentu saja semoga anda membuatnya dengan hasil yang maksimal. Amin

Senin, 15 Oktober 2012

Resep Bumbu Sate Ayam Madura

Resep Bumbu Sate Ayam Madura - Resep Bumbu Sate Ayam Madura ini menjadi salah satu Resep yang Merupakan menjadi Populer di Blog Aneka Kue Lebaran, Oleh karena itu pada kesempatan kali ini saya akan membagikannya untuk anda semua yang memang sedang ingin mencoba membuat Bumbu Sate Ayam madura ini, Nah ternyata untuk membuatnya juga tidak terlalu sulit kok, silahkan saja baca Terus artikel ini untuk Kelanjutanya.

Resep Bumbu Sate Ayam Madura ini juga untuk melengkapi Resep Sebelumnya yakni Resep Sate Padang, Baiklah Untuk tidak memperpanjang, Mari kita langsung Lihat bahan dan Cara Pembuatan Bumbu Sate Ayam Madura di Bawah ini.

Resep Sate Madura

Resep Bumbu Sate Ayam Madura


Resep Bahan Sate Ayam Madura :

  • ayam 1 kg, buang kulit dan tulangnya
  • kecap manis 150 ml
  • jeruk limau 2 buah
  • tusuk sate 40 buah

Resep Bumbu Kacang :

  • kacang tanah 250 gram, goreng
  • bawang putih 4 siung
  • bawang merah 5 siung
  • cabe merah 2 buah
  • air 500 ml
  • daun jeruk 2 lembar
  • garam secukupnya
  • kecap manis 100 ml

Pelengkap Sate Ayam Madura :

  • Lontong atau ketupat

Cara membuat Sate Ayam Madura :

  1. Potong daging ayam bentuk dadu, lalu tusuk-tusuk dengan tusuk sate dan lakukan hingga habis, sisihkan.
  2. Haluskan semua bahan bumbu kacang kecuali kecap, daun jeruk dan air hingga lembut, lalu campur dengan kecap, air, daun jeruk dan masak hingga berminyak dan matang, angkat.
  3. Lumuri sate ayam dengan kecap yang telah ditambahkan sedikit bumbu kacang hingga permukaannya rata.
  4. Bakar sate hingga matang sambil dibolak-balik dan dilumuri sis bumbu kecap, angkat.
  5. Sajikan sate ayam dengan bumbu kacang, jeruk limau dan lontong.


Sekarang Waktunya anda Berhenti membaca artikel Resep Bumbu Sate Ayam Madura ini, karena sekarang adalah waktu yang tepat untuk anda praktek,praktek dan Praktek.

Minggu, 14 Oktober 2012

Resep Makanan Kue Bolu Kukus


Resep Makanan Kue Bolu Kukus - Resep Makanan Kue Bolu Kukus bisa menjadi salah satu alternatif saat anda sedang bingung mencari makanan ataupun sarapan pagi yang enak lagi Mudah untuk keluarga dan juga si Kecil yang ingin pergi Tamasya bersama Teman-temannya di sekolah, anda bisa membekalinya dengan Kue Bolu Kukus yang satu ini, sudah pastinya di akan suka. Nah itu sebabnya pada kesempatan kali ini blog Aneka Kue Lebaran akan mencoba berbagai mengenai Resep Makanan Kue Bolu Kukus untuk anda semua.

Resep Makanan Kue Bolu Kukus juga untuk melengkapi Resep sebelumnya yakni Resep Kue Kastengel, nah untuk yang sudah penasaran dengan Resep Makanan Kue Bolu Kukus ini, mari langsung saja kita lihat Bahan dan Cara membuatnya di bawah ini.

Resep Kue Bolu Kukus

Resep Makanan Kue Bolu Kukus

Bahan Resep Bolu Kukus :
  • tepung terigu 800 gram
  • gula pasir 1 kg
  • telur ayam 10 butir
  • air panas 400 cc
  • cuka/essence 2 sendok makan
  • vanili 1/2 sendok teh
Cara Membuat Bolu Kukus :
  1. Telur, gula, vanili dikocok sampai putih dan kental. Lalu dituangi air panas
  2. sambil terus dikocok, baru diberi tepung terigu dan dilumat-lumat sampai rata.
  3. Sebuah cetakan bolu kukus dialasi kertas minyak, lalu adonan dimasukkan kemudian dikukus
  4. Warna dan cuka atau, macam-macam essence bisa ditambahkan.
Semoga Resep Makanan Kue Bolu Kukus yang kami berikan ini bisa menjadi bermanfaat untuk bersama, nah selamat mencoba dan semoga anda bisa membuatnya dengan hasil yang memuaskan. Heppy Cooking ^_^

Sabtu, 13 Oktober 2012

Resep Kue Kastengel Enak

Resep Kue Kastengel Enak - Resep Kue Kastengel Enak Bisa menjadi salah satu Makanan Pelengkap anda di Waktu Lebaran Tiba Yang pas banget ne dengan Tema Blog ini Yakni Aneka Kue Lebaran, Nah apakah anda ingin menjadi salah satu dari sekian banyak pembaca Blog Kami ini yang akan mencoba Enaknya Makanan yang satu ini Yakni Kue Kastengel yang nantinya bisa Menjadi Makanan Untuk tamu sepesial anda saat lebaran menjelang nanti, Ayo Semangat untuk membuat Makanan yang satu ini.

Resep Kue Kastengel Enak juga merupakan Resep Permintaan dari Teman-teman semua, Jadi silahkan saja untuk anda yang Sudah memesan untuk mempostinng Resep Kue Kastengel Enak ini Silahkan Langsung saja Baca Cara Dan Bahan-bahan yang di Butuhkan di Bawah ini :

Resep Kue Kastengel

Resep Kue Kastengel Enak


BAHAN 1:

  • 150 gr mentega
  • 150 gr margarin
  • 2 kuning telur
  • 1 sdt penydap rasa (bila suka)
  • 1 sdt emplex
  • 1 sdt garam

BAHAN II:

  • 50 ml fresh cream

BAHAN III:

  • 125 keju parmesan, parut
  • 125 gr cheddar, parut

BAHAN IV (campur dan ayak):

  • 25 gr maizena
  • 25 gram susu bubuk full cream
  • 500 gr tepung protein sedang (Misal segitiga)
  • 1 sdt baking powder

BAHAN V (campur dan saring):

  • 5 kuning telur
  • 1 sdm air
  • 1/2 sdt ,minyak sayur
  • 2 tetes pewarna kuning

BAHAN VI:

  • keju cheddar parut secukupnya

Cara Membuat Kue Kastengel :

  1. Campur dan kocok bahan 1 hingga mengembang dan putih.
  2. Tuang bahan 2 dikit demi sedikit, sambil terus dikocok.
  3. Masukan bahan 3 dan kocok lagi bentar.
  4. Masukan bahan 4, aduk perlahan dengan spatula hingga merata.
  5. Bentuk sesuai selera (yaaah, segede jari kali ya;p), mau bentuk U juga boleh.
  6. Olesi permukaan adonan dengan bahan 5 hingga rata, taburi bahan 6.
  7. Panggang dalam oven dengan suhu 150 celcius selama 20 menit, kecilkan api menjadi 100 celcius, panggang kembali selama 20 menit hingga kering dan matang.


Nah Demikian Resep Kue Kastengel Enak yang Kami berikan, semoga bisa menjadi manfaat untuk sesama dan Jangan lupa untuk membagikan artikel ini Kepada Semua agar menjadi lebih bermanfaat.

Jumat, 12 Oktober 2012

Resep Cara Membuat Keripik Tempe Renyah

Resep Cara Membuat Keripik Tempe Renyah - Resep Cara Membuat Keripik Tempe Renyah sampai saat ini menjadi salah satu Makanan Ataupun Cemilan yang banyak di Minati oleh Masyarakat Indonesia, Jika di Tanya Siapa sih yang Tidak kenal Dengan Tempe, Makanan yang sudah sangat Akrab dengan lidah Masyarakat Indonesia ini, Tentu Jawabannya Adalah Tidak Ada, Yup Begitulah sangking Akrabnya tempe dengan Masyarakat Indonesia Sehingga Semua Kalangan Pernah merasakan Makanan Yang terbuat dari Tempe. Baik itu dari kalangan Pejabat, Pedagang, Pengusaha maupun Kalangan Masyarakat Biasa.

Mengingat itu semua Pada Kesempatan kali ini Blog Aneka Kue Lebaran akan mencoba berbagi Resep Cara Membuat Keripik Tempe Renyah dengan anda, semoga ini bisa menjadi Panduan anda Dalam membuat Keripik Tempe nantinya, Baiklah silahkan lihat Cara Pembuatanya di Bawah ini.

Resep Keripik Tempe

Resep Cara Membuat Keripik Tempe Renyah


Bahan-bahan Keripik Tempe :

  • 600 gram tempe, potong tipis ukuran 3 cm x 5 cm
  • 200 cc air
  • 1/2 sendok teh air jeruk nipis
  • 100 gram tepung beras
  • 25 gram tepung maizena
  • 4 buah kemiri
  • 1 siung bawang putih
  • 1/4 sendok teh ketumbar
  • 1/2 sendok teh garam
  • 1/4 sendok teh kencur

Cara membuat Keripik Tempe Renyah :

  1. Campur tepung beras dan tepung maizena.
  2. Aduk hingga rata, lalu sisihkan.
  3. Haluskan kemiri, bawang putih, ketumbar, garam, dan kencur.
  4. Masukkan air dan air jeruk nipis, aduk rata.
  5. Tambahkan campuran tepung tadi, aduk rata hingga halus.
  6. Celupkan tempe satu per satu ke dalam adonan tadi.
  7. Masukkan tempe satu per satu ke dalam minyak yang panas dan banyak.
  8. Goreng di atas api sedang hingga kering dan berwarna kecoklatan.
  9. Angkat, tiriskan.


Sekian Resep Cara Membuat Keripik Tempe Renyah yang Kami berikan, Selamat mencoba dan Jika menurut anda artikel ini bermanfaat, silahkan bagikan Artikel ini kepada Orang-orang terdekat anda, Agar apa yang anda dapatkan hari ini bisa menjadi manfaat untuk sesama. terima Kasih.

Rabu, 10 Oktober 2012

Resep Kue Bolu Pandan

Resep Kue Bolu Pandan - Resep Kue Bolu Pandan yang menjadi salah satu resep Makanan Faforit bagi banyak masyarakat Indonesia dan bahkan masyarakat Dunia, Siapa sih yang tidak mengenal Kue Bolu.? Rasa Kue Bolu sangatlah Khas dan menggoda sehingga siapa saja bisa merasakan Betapa Nikmatnya Kue Bolu Pandan ini, Kue bolu Pandan ini juga bisa anda Sajikan sebagai Aneka Kue Lebaran di Meja tamu untuk Tamu-tamu spesial anda Tentunya.

Dan untuk memperaktekan Resep Kue Bolu Pandan ini juga tidaklah terlalu sulit, Apa lagi bahan-bahan untuk membuat Kue Bolu Pandan ini mudah di Dapat, tentu akan semakin Membuat anda ingin segera mencobanya bukan, Baiklah mari langsung saja kita lihat Cara pembuatan dan bahan-bahan yang di perlukan  dalam Resep Kue Bolu Pandan berikut ini.

Resep Bolu Pandan

Resep Kue Bolu Pandan


Bahan Kue Bolu Pandan :

  • 200 gr terigu.
  • 100 gr mentega, lelehkan.
  • 200 gr gula pasir.
  • 8 butir telur.
  • 50 ml air suji atau 1 sdm pasta pandan.
  • 1 sdm emulsifier.

Cara Membuat Kue Bolu Pandan :

  1. Kocok telur dan gula hingga agak mengembang.
  2. Masukkan emulsifier, kocok hingga kental dan mengembang.
  3. Masukkan terigu sedikit demi sedikit sambil terus di aduk, hingga rata.
  4. Tambahkan air suji dan mentega yang telah dilelehkan secara bergantian. Jika adonan cukup encer, tambahkan pasta pandan.
  5. Tuang ke loyang, dan panggan ke dalam oven dengan suhu 180 C.
  6. Setelah matang, potong-potong dan sajikan.


Sekian Resep Kue Bolu Pandan yang Kami berikan dan jangan lupa untuk berbagi Artikel ini kepada orang terdekat anda Jika anda merasa artikel ini bermanfaat, Terima Kasih.

Resep Rendang Daging Sapi

Resep Rendang Daging Sapi - Resep Rendang Daging Sapi yang merupakan resep Masakan yang berasal dari Tanah Minang ini memilki rasa yang begitu khas menggoda siapa saja yang mencicipinya, Nah Jadi tidak heran jika banyak orang yang menyukai Masakan Resep Daging Sapi ini, Dan untuk membuat Masakan yang satu ini juga terbilang mudah alias tidak terlalu Susah hanya saja membutuhkan sedikit waktu untuk memasak Resep Rendang Daging Sapi ini.

Seperti yang kita ketahui bersama Masakan Padang Sangat Terkenal di Seluruh Nusantara Jadi tidak heran jika Masakan Padang Selalu hadir di Muka Bumi Nusantara ini, Baiklah mari langsung saja kita lihat Resep Rendang Daging Sapi DI bAWAH INI.

Resep Rendang Daging

Resep Rendang Daging Sapi

Resep Bahan Rendang Daging :

  • daging sapi lulur 500 gram, potong melebar kurang lebih 12 bagian
  • daun kunyit 2 lembar
  • daun jeruk 2 lembar
  • serai 2 batang, memarkan
  • pekak 1 buah
  • kelapa parut sangrai 2 sendok makan
  • santan 1000-1500 ml dari 2 butir kelapa
  • minyak goreng 2 sendok makan

Resep Bumbu Halus Rendang Daging :

  • bawang merah 10 butir
  • bawang putih 6 siung
  • cabai merah 150 gram
  • cabai rawit sesuai selera
  • kemiri 5 butir
  • jinten 1/2 sendok teh
  • ketumbar 1 sendok teh
  • kunyit 1/2 cm
  • jahe 1 cm
  • garam secukupnya

Cara Membuat Rendang Daging :

  1. Panaskan minyak, tumis bumbu halus, daun kunyit, daun jeruk, serai dan pekak hingga harum.
  2. Masukkan daging, aduk hingga berubah warna.
  3. Tuang santan dan tambahkan kelapa parut sangrai, masak di atas api sedang sambil diaduk perlahan hingga mendidih.
  4. Kecilkan api, masak hingga daging matang, berminyak dan kecoklatan.
  5. Angkan dan sajikan.


Sekarang waktu yang tepat untuk anda Memperaktekan Resep Rendang Daging Sapi ini, Selamat mencoba dan semoga anda berhasil membuatnya dengan hasil yang memuaskan di Rumah.Salam Blog Aneka Kue Lebaran

Senin, 08 Oktober 2012

Resep Telur Dadar Enak

Resep Telur Dadar Enak - Resep Telur Dadar Enak, Siapa sih yang tidak kenal dengan Telur dadar yang satu ini, tentunya anda semua sudah sangat akrab dengan Yang satu ini bukan, Apa lagi saat saat genting, Biasanya makanan inilah yang paling sering di Buat oleh kebanyakan Orang sebagai Makanan Praktis yang cepat di Buat, Saya Rasa Hampir semua orang bisa untuk membuat Resep Telur Dadar, Namun apakah anda semua bisa membuat Telor dadar Dengan Rasa yang Enak di Lidah.

Nah untuk itulah blog Aneka Kue Lebaran Akan berbagi Resep Telur Dadar Enak untuk anda agar telur dadar yang anda Buat akan terasa lebih enak lagi, Super Enak deh. Maka dari itu kini sudah waktunya untuk anda mencoba Resep Telur Dadar Enak yang satu ini, Mari kita lihat bahan dan Cara Pembuatannya berikuti ini.

Resep Telur Dadar

Resep Telur Dadar Enak

Bahan Resep Telur Dadar :

  • 4 butir telur
  • 1 ½ sdm tepung terigu + 5 sdm air dicampur
  • 2 btg daun bawang iris halus

Bumbu halus Untuk Membuat Telur Dadar :

  • 6 butir bawang merah
  • 2 butir bawang putih
  • 3 buah bawang merah keriting
  • 6 buah cabai rawit tua
  • ½ sdt terasi
  • 2 butir kemiri
  • Garam secukupnya
  • ½ sdt vetsin (bisa diganti gula pasir/ kecap manis)

Cara membuat Resep Telur Dadar :

  1. Campur semua bahan dan bumbu halus aduk rata.
  2. Panaskan wajan anti lengket masukan adonan telur masak sampai bagian bawah telur matang lalu balikan sebelahnya masak lagi seperti tadi , angkat, taruh dalam piring potong sesuai selera, sajikan.

Selamat mencoba Resep Telur Dadar Enak ini, dan semoga saja anda berhasil untuk membuatnya dengan Rasa yang begitu menggugah selera agar Anda Pengalaman memasak anda akan Jauh lebih Mengesankan.

Sabtu, 06 Oktober 2012

Resep Makanan Bayi Usia 6-12 Bulan

Resep Makanan Bayi Usia 6-12 Bulan - Resep Makanan Bayi Usia 6-12 Bulan ini Bisa menjadi Salah Satu Referensi anda dalam Memilih Makanan untuk si Kecil anda yang saat ini Berusia 6 Sampai 12 Bulan atau Satu Tahun, dan Tentunya untuk menambah wawasan mengenai Menu Makanan untuk sikecil anda, Baiklah Pasa kesempatan kali ini Blog Aneka Kue Lebaran Tidak akan banyak Cuap-cuap, Karena artikel Resep Makanan Bayi Usia 6-12 Bulan ini Lumayan Panjang, Jadi nanti kalau Banyak Cuap-cuap Bisa Semput diBuatnya,hehe

Resep Makanan Bayi Usia 6-12 Bulan ini Bisa juga anda Berikan untuk teman-teman yang Sedang Bingung mengenai Makanan Apa yang Harus di Berikan untuk si kecil, Baiklah Mari langsung saja kita lihat Menunya di Bawah ini.

Resep Makanan Bayi Usia 6-12 Bulan

BUBUR MILNA SARI JERUK

Bahan Makanan Bayi Usia 6-12 Bulan :

  • 3 keping biskuit milna
  • 150 ml susu formula cair
  • 50 ml sari jeruk manis

Cara Membuat Makanan Bayi Usia 6-12 Bulan :

  1. Campur biskuit dengan susu hangat, aduk sampai rata.
  2. Tuang dalam mangkuk, siram dengan sari jeruk.
  3. Hidangkan segera

Catatan :

  1. Untuk 1 porsi (1porsi = 252kalori)
  2. Susu formula cair dibuat dari 150 ml air hangat matang dicampur dan diaduk denagn 5 sendok takar susu formula bubuk yang biasa diminum.


Resep Makanan Bayi

NASI TIM CINCANG

Bahan Makanan Bayi Usia 6-12 Bulan:

  • 500 750 ml air
  • 2 sendok makan beras
  • 50 gram tahu, cincang
  • 25 gram daging giling
  • 50 gram wortel parut
  • 25 gram tomat cincang
  • 2 sendok makan santan kental

Cara Membuat Makanan Bayi Usia 6-12 Bulan :

  1. Rebus air bersama , tahu dan daging giling. Aduk-aduk dan masukan wortel serta tomat, aduk dan masak hingga sayuran matang & angkat.
  2. Tuang santan, aduk hingga tercampur rata kemudian angkat kemudian tuangkan kedalam mangkuk tahan panas.
  3. Panaskan dandang dan kukus nasi tim sampai airnya habis.
  4. Angkat dan sajikan

Catatan :

  1. Pilih tahu yang masih seger, warna dan baunya belum berubah.
  2. Untuk 1 porsi (1 porsi = 226 kalori)

Demikian Artikel Resep Makanan Bayi Usia 6-12 Bulan ini Kami berikan, semoga bisa membantu anda yang sedang Mencari Menu makanan bayi Anda, dan semoga si Kecil anda selalu di Selimti Keceriaan dan Kebahagiaan.

Kamis, 04 Oktober 2012

Resep Ayam Bakar Kemiri

Resep Ayam Bakar Kemiri - Resep Ayam Bakar Kemiri merupakan salah satu resep yang menjadi sangat Populer di Indonesia, Hal ini tentu tidak terlepas karena Rasanya yang begitu Nikmat menggoda, di Tambah lagi Daging ayam yang memang sudah terkenal di Seluruh dunia, Hampir semua Orang di Muka bumi ini pernah mencicipi Daging ayam. Oleh karenanya Pada kesempatan kali ni blog Aneka Kue Lebaran akan berbagi mengenai Resep Ayam bakar yang ebih tepatnya Resep Ayam Bakar Kemiri.
Ayam Bakar dengan Bumbu Kemiri ini sangat Enak lho, wangi kemiri yang menyatu dengan daging ayam memang benar-benar membuat anda untuk ingin terus mencicipi Masakan Yang satu ini.

Resep Ayam Bakar Kemiri ini Juga untuk Melengkapi Resep sebelumnya Yakni Resep Cara Membuat Kue Coklat Sederhana, Baiklah untuk anda yang Sudah tak sabar ingin mencoba Resep Ayam Bakar Kemiri ini, Mari tanpa membuang waktu dan tenaga lagi kiat lihat bahan dan Cara Pemuatan Resep Ayam Bakar Kemiri yang satu ini.

Resep Ayam bakar

Resep Ayam Bakar Kemiri

Bahan Ayam Bakar:

  • 1 ekor ayam, potong-potong
  • 1 batang serai, memarkan
  • 1 lembar daun jeruk
  • 1 lembar daun salam
  • 300 ml air

Haluskan:

  • 6 siung bawang putih
  • 3 butir bawang merah
  • 3 butir kemiri
  • 1 cm lengkuas
  • 2 cm kunyit
  • 20 g gula merah
  • 1 sdt garam

Cara membuat Ayam Bakar:

  1. Taruh ayam dalam panci bersama bumbu.
  2. Beri serai, daun jeruk, daun salam dan air.
  3. Masak dengan api sedang hingga ayam lunak dan kuah habis.
  4. Tiriskan ayam.
  5. Bakar ayam di atas bara api hingga matang. Tiriskan.

Demikian Resep Ayam Bakar Kemiri kami berikan untuk and semua, Semoga bisa bermanfaat untuk anda semua dan semiga bisa menginspirasi beraneka Resep Masakan di Dapur anda.

Rabu, 03 Oktober 2012

Cara Membuat Kue Coklat Sederhana

Cara Membuat Kue Coklat Sederhana - Cara Membuat Kue Coklat Sederhana ini tentu saja menarik Minat Sebagian orang karena Mereka biasanya Tidak Ataupun kurang Suka dengna hal-hal yang ribet, Inginnya Yang sederhana Saja yang Ringkas padat dan Cepat, Seperti itu juga dalam membuat Kue Sebagian Orang Memilih untuk membuatnya dengan Cepat, Sehingga Munculah artikel Cara Membuat Kue Coklat Sederhana ini, Yang blog Aneka Kue Lebaran berikan pada hari yang spesial ini, Kue Coklat memang banyak di Gemari Oleh Banyak Kalangan oleh sebab itu Tidak heran jika bayak pengguna internet Mengetikan Kata Kunci Cara Membuat Kue Coklat Sederhana di Google.

Resep Cara Membuat Kue Coklat Sederhana ini Juga untuk melengjapi Resep Sebelumnya Yang pernah Kami Bagikan yakni Resep Kue Lidah Kucing dan Juga Resep Masakan Nasi Kuning, Baiklah untuk anda Yang sudah tak sabar ingin mencoba Resep Kita yang Satu ini, Mari Lnagsung saja Kita lihat Cara Membuat Kue Coklat Sederhana spesial untuk anda,

Cara Membuat Kue Coklat

Cara Membuat Kue Coklat Sederhana

Bahan Resep Kue Coklat :

  • ½ cangkir mentega yang dicairkan,
  • 1¼ cangkir gula,
  • 2 butir telur,
  • 1¼ cangkir tepung terigu,
  • ½ cangkir bubuk coklat alami tanpa pemanis,
  • 1 sendok teh setiap baking soda dan ekstrak vanili,
  • ½ sendok teh baking powder
  • ¾ cup buttermilk.

Bahan isi Kue Coklat :

  • 2 kaleng selai kue ceri atau bisa anda ganti dengan selai lain,
  • 3 cangkir krim kocok berat,
  • ¼ cangkir gula pembuat manisan itu.
  • Jika Anda memilih untuk memiliki hiasan, Anda dapat memberikan buah buah manis atau hiasan lain yang Anda inginkan.

Cara Memasak Kue Coklat :

  1. Persiapkan kue yang Anda mulai dengan melakukan dasar-dasar cara membuat kue: panaskan oven 350 0F dan lapisi panci kue dengan kertas minyak.
  2. Kocok mentega dan gula menggunakan mixer listrik sampai mengembang dan putih.
  3. Sementara mencampur mentega, tambahkan juga satu telur dalam adonan.
  4. Tambahkan bahan lainnya: coklat bubuk, tepung, baking powder, soda kue, buttermilk dan vanili ekstrak dan terus pencampuran sampai campuran menjadi halus. Tuang adonan ke dalam panci kue dan kemudian panggang selama sekitar 45 menit.
  5. Ketika sudah matang, biarkan hingga dingin kemudian dipotong menjadi tiga lapisan horizontal.

Untuk isi Kue Coklat:

  1. Aduk selai kue ceri sehingga menjadi jus.
  2. Kocok whipped cream dan gula sampai kental dalam mangkuk.
  3. Iris iris coklat menggunakan pengupas sayuran dan kemudian mendinginkan campuran sambil menunggu kue yang akan dipanggang.
  4. Anda sekarang telah siap untuk merakit kue cokelat black forest Anda untuk proses pengisian.

Proses Pengisian Kue Coklat :

  1. Tempatkan satu lapisan kue di piring saji dan kemudian oleskan krim kocok di atasnya dan kemudian tambahkan selai kue ceri.
  2. Tambahkan lapisan kue berikutnya dan kemudian lakukan proses yang sama secara berulang.
  3. Untuk lapisan terakhir dengan cara membuat kue coklat ini, oleskan krim kocok dan sisanya untuk olesan sisi.
  4. Tambahkan hiasan pilihan Anda dan kue coklat black forest Anda sekarang siap untuk dihidangkan dengan resep dan cara membuat kue coklat yang benar.

Sekaranglah waktu yang tepat untuk anda berhenti membaca Artikel ini, Karena sekaranglah waktu yang tepat untuk anda Memperaktekan Cara Membuat Kue Coklat Sederhana ini, Jika anda Pertnyaan Seputar Kue Coklat Silahkan saja Tinggalkan di Komentar Di Bawah ini. Terima Kasih

Resep Masakan Nasi Kuning Sederhana

Resep Masakan Nasi Kuning Sederhana - Resep Masakan Nasi Kuning Sederhana Resep Kali ini adalah Resep Nasi Kuning untuk anda yang Suka dengan Kesederhanaan Dalam membuat Masakan, alias ga mau Ribet, Nah Oleh Karena itu Blog Aneka Kue Lebaran Akan berbagi Mengenai Resep Masakan Nasi Kuning Sederhana ini untuk anda semua, Semoga ini Bisa menginspirasi anda Dalam membuat Nasi Goreng Kuning ini.

Selain Resep Masakan Nasi Kuning Sederhana ini juga sebagai pelengkap resep sebelumnya yakni Resep Martabak Manis Enak, Nah Untuk anda yang sudah ingin segera mencoba Resep Masakan Nasi Kuning ini, Mari langsung saja kita lihat Bahan dan Cara pembuatan Resep Masakan Nasi Kuning Sederhana di Bawah ini.

=

Resep Masakan Nasi Kuning Sederhana

Bahan Nasi Kuning :

  • 800 gram beras yang sudah dicuci bersih kemudian tiriskan
  • 1 liter santan dari 1 butir kelapa

Bumbu Nasi Kuning :

  • 2 sendok mmakan kunyit parut
  • 2 lembar daun salam
  • 2 batang serai, geprek
  • 1 sendok makan air perasan jeruk nipis
  • Garam dan lada secukupnya.

Cara Membuat Nasi Kuning :

  1. Kukus beras yang telah dicuci bersih hingga setengah matang, sehingga menjadi beras aron.
  2. Didihkan santan, dan bumbu-bumbu kecuali air jeruk nipis. Setelah mendidih kemudian masukkan nasi aron. Masak nasi di atas api kecil dan terus aduk sampai santan terserap seluruhnya dan agar santan tidak pecah. Lalau beri air jeruk nipis supaya warna kuning lebih cerah.
  3. Setelah santan terserap habis kukus nasi hingga matang.
  4. Angkat dan taburi bawang goreng

Nah demikian Resep Masakan Nasi Kuning Sederhana yang Kami berikan, Sekarang adalah waktu yang tepat untuk anda Berhenti membaa artikel ini, Karena sekrang adalah waktu yang tepat untuk anda Praktek dan Praktek.

Senin, 01 Oktober 2012

Resep Martabak Manis Enak

Resep Martabak Manis Enak - Resep Martabak Manis Enak ini Bisa menjadi Salah satu alternatif anda sebagai Salah satu Kue Pelengkap Aneka Kue Lebaran di Rumah anda, Ya bisa di Bilang Marabak ini banyak di sukai oleh masyarakat Indonesia karena Rasanya Yang Maknyuuuss, Jleeebs Deh Kalau anda Mencicipinya. Nah jika anda Sedang Mencari Informasi Mengenai Resep Martabak Manis Enak ataupun Cara Membuat Martabak Manis, maka anda sudah berada tepat di Blog Kami ini, Karena Beberapa saat lagi kami akan memberikan Resep Martabak Manis Enak lengkap di sini, Jadi mari teruskan membaca artikel ini.

Selain Resep Martabak Manis Enak yang bisa menggoda anda pada kesempatan yang lalu saya juga telah membagikan Resep Yang tak kalah Enaknya Yang bisa membuat mulut ini tak bisa berhenti untuk Teus memakanya, Yakni Resep Kue Donat Singkong dan Juga Resep Kue Mangkok. Baiklah mari kita kembali ketopik Kita sebelumnya yakni Resep Martabak Manis Enak, Nah langsung saja ya Kita lihat Bahan dan Cara Pembuatanya di Bawah ini.

Resep Martabak

Resep Martabak Manis Enak

Bahan Resep Martabak Manis :

  • 300g tepung terigu
  • 500g susu segar
  • 1 bungkus ragi roti kering
  • 1 bungkus baking powder
  • 3 butir telur ayam
  • 50g gula pasir
  • 1 sdt garam
  • Mentega untuk menggoreng

Isi/Atasan Martabak Manis :

  • Keju parut
  • Cokelat butir (meses)
  • Kacang tanah dihancurkan kasar.

Cara membuat Martabak Manis :

  1. Semua bahan dicampur dan diaduk.
  2. Siapkan wajan datar/pan (diameter sekitar 25 cm) dan panaskan mentega hingga cair dan panas.
  3. Kecilkan api. Tuangkan campuran bahan dan tunggu hingga setengah matang (waktunya singkat, tampak uap keluar dari permukaan)
  4. Taburkan isi/atasan sesuai selera.
  5. Setelah matang, angkat dan lepaskan kue dari wajan.
  6. Lipat kue hingga berbentuk setengah lingkaran. Potong-potong. Hidangkan.

Saya Rasa Resep Martabak Manis Enak ini Sudah Cukup Lengkapnya, Sekarang tinggal Action anda untuk membuatnya, Semoga anda berhasil membuatnya dengan Hasil Yang memuasakan ya.